Malam ini atau lebih tepatnya dini hari pada tanggal 13 agustus sekitar pukul 02.00 WIB langit arah timur-laut akan memberikan pertunjukan menarik. Tidak hanya dini hari nanti, kenampakan diprediksi dapat dilihat mulai tanggal 17 Juli hingga 24 Agustus tahun ini (sumber: mutoha & imo.net).
Hujan meteor dapat dilihat di dekat rasi Perseus yg memang baru muncul di timur laut pada dini hari. Siapkan berbagai perlengkapan pengamatan anda utk menghadapi dinginnya mlm. Jangan sampai sakit karena memburu hujan meteor.. paginya sudah harus masuk kerja atau kuliah atau sekolah, karena hari senin. Persiapkan jaket atau baju hangat, dengan dilengkapi minuman hangat.. bandrek, bajigur ato susu dan kopi hangat. Berburu meteor harus nyaman jg. Siapkan tiker atau bangku untuk menunggunya.
(sumber: mutoha)
ga sabar liad perseid ntar, bisa skalian pas sahur tuh 🙂