Bekerja sebagai astronom di observatorium memang menyenangkan, namun hal ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk dijalani. Rutinitas yang terbalik dibanding kehidupan pekerja lainnya dan “terasing” di observatorium yang jauh dari area perkotaan justru bisa membangkitkan kejenuhan atau kreativitas.
Para astronom di Observatorium Mauna Kea, Hawaii, mencoba mengisi keseharian mereka dengan membuat parodi lagu dari Hotel California. Lagu yang diparodikan menjadi Hotel Mauna Kea ini bercerita tentang kehidupan para astronom di Observatorium Mauna Kea. Keseharian untuk melakukan pengujian instrumentasi, pengamatan, dan berbagai kendalanya dituangkan dalam lirik oleh Kelly Fast dari NASA Goddard Space Flight Center.
Ide ini muncul saat astronom dan pemain gitar flamenco Juan Delgado sering memainkan lagu Hotel California. Saat itu Kelly Fast terinspirasi untuk menuliskan lirik yang menggambarkan pekerjaan di NASA IRTF (Infrared Telescope Facility), Observatorium Mauna Kea, saat ia dan teman-temannya bekerja untuk meneliti atmosfer Mars dan Venus. Video yang beredar di youtube dan sudah diakses hampir 30.000 kali tersebut dibuat oleh John Annen, Juan Delgado, Kelly Fast, Theodor Kostiuk, dan Tim Livengood.
Ingin tau seperti apa lagunya, silahkan simak sendiri
kekekekekekeke… juga ada lagu Rare Earth. Kalau Indigo Girls nyanyi Galileo. Yang ini bukan parodi sih.
Stress semua diatas itu…
ada yang punya materi osn bidang astronomi ngak?
asik tuh liriknya