Genggamlah alam semesta! Bisa gitu? Kalau berbicara alam semesta dalam arti sesungguhnya tentu tak memungkinkan karena Bumi pun hanya bagian yang super kecil di dalam alam semesta. Bahkan galaksi dalam peta alam semesta saja tampak seperti titik.
Alam semesta yang dimaksud disini memang model alam semesta dan isinya untuk pembelajaran siswa. Semuanya disediakan hanya dalam satu kotak yang bisa dibawa kemana-mana dan sangat mudah untuk digunakan.
Alam semesta dalam kotak atau Universe in the Box sebagai nama resminya merupakan kit edukasi yang dibuat oleh Universe Awareness (UNAWE), program yang menjadi bagian dari pengembangan astronomi di International Astronomical Union dan didukung oleh UNESCO.
Menurut Pedro Russo, International Project Manager Universe Awareness, “Gagasan dibalik Universe Awareness adalah memanfaatkan keindahan dan kemegahan alam semesta untuk mendorong anak agar memiliki minat pada ilmu pengetahuan dan teknologi dan menumbuhkan kesadaran kewarganegaraan global sejak dini. Universe in the box merupakan implementasi dari gagasan tersebut”.
UNAWE sendiri memiliki berbagai program dengan partner di seluruh dunia di antaranya juga di Indonesia. Sebagai salah satu partner UNAWE di Indonesia, langitselatan turut berpartisipasi aktif memperkenalkan astronomi pada anak dan menyediakan materi astronomi untuk anak salah satunya lewat program Space Scoop milik UNAWE.
Tahun 2013, langitselatan juga menerima Universe in the Box untuk diujicoba di Indonesia dan hasilnya cukup menarik karena alat peraga yang ada di kotak alam semesta ini mudah digunakan dan juga mudah dipahami oleh siswa.
Uji coba dilaksanakan di Sekolah Alam Bandung membawa suasana baru dalam pembelajaran bagi siswa. Saat sesi presentasi berlangsung, beberapa siswa tak sabar mencoba pernak pernik astronomi yang ada di dalam Universe in the box. Dan seperti yang diduga sesaat setelah presentasi pengenalan astronomi selesai, siswa siswi kelas 4 Sekolah Alam Bandung langsung menyerbu kotak plastik besar bertuliskan Universe in the box pada bagian tutupnya. Para guru yang mengamati saat itu, termasuk Aldino Adry Baskoro yang juga aktif di langitselatan bisa melihat keberagaman keingingintahuan anak akan ilmu astronomi. Ada yang mengambil simulasi gerhana yang memanfaatkan listrik dan lampu, simulasi gerak revolusi dan rotasi bulan dalam bentuk topeng bulan dan bumi, proyeksi konstelasi bintang, dan masih banyak lainnya. Berbagai pertanyaan terlontar dan suasana Kelas terasa hidup dengan hasrat anak untuk menjadi manusia pembelajar di dalamnya.
Menurut Aldino Adry Baskoro, edukator langitselatan yang juga berprofesi sebagai Guru Sekolah Alam Bandung, “materi yang ada di dalam kotak sudah sangat bagus. Akan tetapi modifikasi perlu dilakukan dengan menambahkan cerita konstelasi langit dari Indonesia sehingga anak-anak juga dapat mengenal budayanya sendiri.”
Di tahun 2014, UNAWE berinisiatif untuk mengirimkan lebih banyak Universe in the box ke sekolah-sekolah dan komunitas di berbagai negara salah satunya di Indonesia. Untuk itu pada tanggal 9 Mei – 10 Juni 2014, UNAWE menginisiasi pendanaan bersama di Kickstarter untuk bisa mengirimkan kotak tersebut ke semua negara di antaranya Indonesia yang akan menerima 11 kotak untuk dibagikan ke 11 sekolah dan komunitas.
Universe in the box dirancang untuk bisa membantu guru dan pendidik untuk memperkenalkan astronomi dan sains antariksa kepada anak usia 4-10 tahun di seluruh dunia. Dengan pemodelan sederhana, anak diharapkan dapat tertarik pada sains sejak dini dan bisa menumbuhkan rasa ingin tahu pada anak. Dengan Universe in the box, alam semesta bisa dibawa ke ruang kelas dan cara kerjanya bisa didemonstrasikan di depan para siswa.
Universe in the box menyediakan lebih dari 40 kegiatan yang disertai dengan materi dan pemodelan yang bisa digunakan untuk implementasi kegiatan-kegiatan tersebut. Dana yang dikumpulkan dari kampanye akan digunakan untuk mendistribusikan alat peraga, Universe in the Box, ke komunitas di negara berkembang dan pelatihan guru-guru sekolah dasar untuk menggunakan alat tersebut. Kampanye di Kickstarter akan dilaksanakan dari tanggal 9 Mei – 10 Juni dengan harapan dapat mengumpulkan 15000 euro.
Untuk anda yang tertarik untuk mendukung kampanye ini bisa ikut berkontribusi tidak saja ikut berbagi untuk mengirimkan Universe in the box ke negara berkembang termasuk Indonesia, melainkan juga anda bisa memperoleh Universe in the Box untuk diri anda sendiri sebagai salah satu penghargaan untuk kontribusi anda dalam jumlah tertentu. Untuk berkontribusi sila lihat kampanye Universe in the box di laman: https://www.kickstarter.com/projects/unawe/universe-in-a-box
Press rilis UNAWE dalam Bahasa Indonesia bisa dilihat di : Universe in a Box: Bangkitkan Minat Anak dengan Keindahan Kosmos
Tulis Komentar