Foto yang tampak di halaman ini menunjukkan ada banyak bintang. Tapi menurut para astronom, bintang yang ditunjuk oleh tanda panah itu seharusnya tidak ada. Ia seharusnya tidak pernah dilahirkan.
Lantas apa yang membuat bintang ini spesial? Ternyata itu adalah materi pembentuknya. Bintang biasanya terbentuk oleh berbagai jenis benda yang sangat kecil yang kita sebut atom, seperti hidrogen, helium, karbon dan oksigen. Tapi para astronom menemukan kalau bintang yang spesial tadi hampir seluruhnya hanya disusun oleh atom hidrogen dan helium. Menurut para astronom bintang seperti ini harusnya tidak mungkin ada.
Atom hidrogen dan helium terbentuk sesaat setelah alam semesta mulai terbentuk dan dimulai oleh Dentuman Besar. Atom lainnya seperti karbon dan emas terbentuk kemudian baik di dalam bintang maupun ketika bintang meledak.
Karena bintang ini hanya terdiri dari hidrogen dan helium, astronom menduga bintang itu lahir tidak lama setelah Dentuman Besar. Dan usianya bisa jadi sudah 13 milyar tahun! Kata Lorenzo Monaco, salah satu penemunya,” bintang ini bisa jadi merupakan bintang tertua yang pernah ditemukan”.
Inilah yang membuat para astronom memberi julukan bintang yang tidak mungkin ada dan bahkan mungkin ia juga menjadi bintang tertua yang pernah ditemukan. Sekarang lihat lagi ke foto di atas, dan bukankah si titik kecil di foto itu jadi lebih istimewa sekarang?
Fakta Menarik : Hidrogen merupakan atom yang umum ditemukan di alam semesta. Lebih dari 90% atom di alam semesta adalah hidrogen!
Sumber : Space Scoop Universe Awareness
Saya masih gak ngerti kalimat ini:
“Bintang yang seharusnya tidak pernah dilahirkan”
Dan dipadankan dengan ini:
“bintang ini bisa jadi merupakan bintang tertua yang pernah ditemukan”
Kenapa bintang itu seharusnya tidak pernah dilahirkan? Toh, dia lahir kan?
hehe.. anda ga baca tautan ke artikel serupa yang ada di dalam artikel ini ya? silahkan baca di http://langitselatan.com/2011/09/03/bintang-yang-seharusnya-tak-pernah-ada/
Artikel yang anda baca merupakan versi untuk anak dari artikel yang ditautkan di alinea awal artikel di atas.
Kenapa bintang itu seharusnya tidak lahir karena komposisinya yang miskin elemen berat dan seharusnya berdasarkan teori pembentukan bintang tidak memungkinkan untuk bintang ini dilahirkan. Dan ternyata ditemukan bintang jenis ini maka para astronom harus menelusur melalui komposisinya untuk dapat menentukan kapan ia lahir dan bagaimana ia bisa terbentuk dgn komposisi elemen berat yang demikian sedikit. Selengkapnya sila baca di taut yang saya berikan.
mungkinkah bintang ini adalah “titik nol” big bang?!
titik nol maksutnya gimana? bintang ini lahir setelah big bang 🙂
Bagaimana cara para Astronom bisa mengetahui / menentukan jarak bintang – bintang atau Planet, yg mereka temukan ? misalnya Planet A. berada 3 jt tahun cahaya dari bumi. darimana mereka tahu bhwa planet itu jaraknya 3 jt thn cahaya. terimakasih…!
silahkan baca di http://langitselatan.com/2008/04/19/mari-mengenal-paralaks-bintang/
http://langitselatan.com/2008/07/19/mengenal-satuan-satuan-jarak-dalam-astronomi/
kalo boleh tahu nama bintangnya apa ya
Bintang SDSS J102915+172927. lengkapnya ada di http://langitselatan.com/2011/09/03/bintang-yang-seharusnya-tak-pernah-ada/
apakah hanya bintang itu saja yang tersusun oleh hidrogen dan helium. Kalau iya, secara ilmiah mengapa hanya satu. Atau bintang-bintang sejenis sudah hancur?