fbpx
langitselatan
Beranda » Planet Mirip Bumi di Alpha Centauri B

Planet Mirip Bumi di Alpha Centauri B

Sepanjang satu dekade, lebih dari 270 planet extrasolar telah ditemukan di beraneka lingkungan. Planet mirip bumi yang berada di zona habitasi masih cukup jauh dari ambang pintu penemuannya. Tapi hal tersebut bukannya tak mungkin. Planet batuan yang mirip Bumi bisa saja mengorbit salah satu bintang tetangga kita bahkan bisa dideteksi menggunakan teknik yang sudah ada saat ini. Ini merupakan hasil penelitian terbaru dari astronom di Universitas California, Santa Cruz.

Bintang tetangga? Yang mana yah? Penelitian terbaru itu dilakukan oleh Javiera Guedes dari USCS pada sistem tiga bintang Alpha Centauri, bintang yang paling populer untuk dijadkan tujuan penjelajahan angkasa dalam sains fiksi. Simulasi pembentukan planet yang dilakukan Javiera menunjukan kalau planet kebumian memang mungkin terbentuk di bintang Alpha Centauri B dan mengorbit pada zona habitasinya. Zona habitasi atau zona layak huni merupakan area di sekitar bintang yang masih memungkinkan keberadaan air dalam kondisi cair di permukaan planet. Dan planet tersebut bila ada bisa diamati dengan menggunakan teleskop yang ada.

Planet kebumian di Alpha Centauri. Ilustrasi artis oleh : Mark Fischer
Planet kebumian di Alpha Centauri. Ilustrasi artis oleh : Mark Fischer

Menurut Gregory Laughlin, penemu beberapa sistem ekstrasolar planet, ada beberapa faktor yang membuat Alpha Centauri B menjadi kandidat yang baik untuk planet kebumian. Salah satu faktor itu adalah penggunaan teknik efek Doppler pada Alpha Centauri B dimana posisi dan kecerlangan Alpha Centauri B memberi peluang untuk dilakukan pengamatan dalam jangka waktu yang panjang setiap tahunnya dari belahan langit selatan. Metode efek Doppler merupakan metode pendeteksian planet extrasolar yang telah berhasil mengungkap keberadaan 228 planet extrasolar. Metode ini mengukur pergeseran cahaya bintang untuk mendeteksi adanya getaran sangat kecil yang disebabkan oleh tarikan gravitasi planet yang mengorbitnya.

Untuk mendeteksi planet batuan yang kecil seukuran Bumi merupakan sebuah tantangan, karena getaran yang ia sebabkan pada bintang induknya sangatlah kecil. Diperkirakan dibutuhkan waktu 5 tahun untuk mengamati keberadaan planet mirip Bumi di sekitar Alpha Centauri B. Pengamatan akan dipimpin oleh Debra Fischer dari San Francisco State University dengan menggunakan teleskop 15 meter di Cerro Tololo Inter-American Observatory in Chile Mereka berharap akan dapat menemukan planet kebumian seperti yang ada pada simulasi.

Untuk mempelajari pembentukan planet di Alpha Centauri B, tim tersebut akan dapat mengulang simulasi untuk melihat evolusi sistem untuk setiap 200 juta tahun. Karena ada perbedaan pada kondisi awal, maka setiap simulasi akan menghasilkan pembentukan sistem planet yang berbeda. Dari setiap kasus yang dicoba, sistem dengan planet multipel akan berevolusi dengan setidaknya memiliki 1 planet berukuran Bumi. Dan dari sebagian besar percobaan, planet yang dihasilkan memiliki orbit dalam zona habitasi bintang.

Sumber : UC Santa Cruz News

Avivah Yamani

Avivah Yamani

Tukang cerita astronomi keliling a.k.a komunikator astronomi yang dulu pernah sibuk menguji kestabilan planet-planet di bintang lain. Sehari-hari menuangkan kisah alam semesta lewat tulisan dan audio sambil bermain game dan sesekali menulis makalah ilmiah terkait astronomi & komunikasi sains.

Avivah juga bekerja sebagai Project Director 365 Days Of Astronomy di Planetary Science Institute dan dipercaya IAU sebagai IAU OAO National Outreach Coordinator untuk Indonesia.

24 komentar

Tulis komentar dan diskusi di sini

  • wah hebatlah ada situs ini, bisa memenuhi rasa keingintahuan kita akan astronomi, khususnya tentang keberadaan kehidupan luar bumi

  • Alhamdulillaahh…..
    kalo global warming beneran kita tinggal pindah ke sana,,, wekekeke….?????????????????????????

  • jika bumi ditabrak sama planet nibiru ka n kita bisa pindah………………………………………………………..wkwkwkwkwkwkwkwkwkkw??????????????

  • assa mank di sana g ada org kan ada kehidupan org2 lain misalnya{[centaur]}hayo gmn
    gmn klo dsn centaur na pemakan karnivora ???

  • baguslah kalau ada planet baru tapi yang saya tau alloh memciptakan bumi hanya untuk manusia dan jika benar ana planet yang mirip bumi belem tentu sesempurna bumi.maka dari itu marilah kija gaga bumi ini dengan baik.ok kalau ada kabar lagi soal planet mirip bumi kabari aku lagi ya,bicause aku sangat tertarik tentang tata surya.

  • thank ya, mbak…udah bagi ilmu…
    sebelumnya saya mau izin untuk minta artikel ini buat blog saya…..
    boleh khan?

  • wah…..berati bisa ajah da kehidupan laen di luar bumi???gmn org2ny yah???ganteng g yah??????bhsany gmn???peradaban??agama???sosbud???ilmu????huh jd pnasaraaaannn

  • saya yakin ada planet seperti bumi di luar sana, karena al-qur’an telah memberitahu kita tentang ini , dalam surat ath-tholaq (65) ayat 12…ada tujuh atau mungkin sangat banyak mengingat banyaknya galaksi dan bintang-bintang di langit pertama (surat al-mulk ayat 5)…yang jelas pasti ada…manusia bisa menemukan atau tidak tidak masalah

  • Jgn gila,,,,kalo kalian org beriman,,,,pasti kalian ‘g bakalan mimpi ke sana,,,HmHmhmhmhmhm

  • Tapi kita juga harus melestarikan bumi agar tidak sampai rusak.Kan semua itu karena ulah manusia.Allah akan memberikan hukuman pada kita kalau kita tidak menjaga bumi.Tlg kabari aku lagi kalau ada informasi planet mirip Earth.

  • tek,s ya mbak atas wawasan nya. tapi kalau pun ada planet yg sama dg bumi saya rasa kita bisa tu buat keturunan biar rame gitu lo mbak. ( itu sekadar maksut saya lo mbak).

  • Bolehkah saya ikut-ikutan nimbrung?

    Belasan ayat dalam Al-Qur’anul Karim mengindikasikan bahwa di luar Bumi kita yang “super-debu” ini terdapat kehidupan, kendati mungkin saja jenis kehidupannya berbeda dengan di Bumi kita dikarenakan perbedaan dari masing-masing kondisi setempat! Allah Maha Akbar! Alam semesta yang demikian lega, akan percuma kiranya jika di dalamnya cuma sebutir debu (Bumi) saja yang diisi kehidupan oleh Sang Pencipta-Nya! Kita tidak mengetahui berapa milyar galaksi (Al-buuruuj) telah diciptakan Tuhan! Padahal sekedar satu galaksi besarsaja telah dimukimi oleh ratusan milyar bintang-kemintang, dan ada bintang raksasa, misalnya (Betelgeux) yang besarnya ratusan juta kali Matahari! Padahal Matahari yang menghangati kita sehari-hari besarnya lebih dari sejuta kali Bumi yang kita tempati ini! Allahu Akbar!

    Namun munculnya sebuah kehidupan di alam raya ini tak perlu mencontoh pada keadaan di Bumi tok; sebab di planet yang suhunya 1000 derajat sekalipung jika Tuhan menginginkan, akan muncul kehidupan yang disesuaikan dengan suhu dan habitat yang ada!
    Surat Ath-Thalaq:12 jelas menginformasikan kepada kita bahwa Bumi tidak cuma satu, namun banyak (sab-a dalam bahasa Arab artinya tidak sekedar tujuh hitungan, namun lebih dari satu alias banyak).

    Mengenai kehidupan di luar Bumi, silahkan simak Surat: An-Nahl:49, Asy-Syura:29 , Ar-Raad:15, Al-Anbia-5, dsb.

    Mudah-mudahan saja timbrungan yang tak sempurna ini, ada gunanya bagi sobat-sobat sekalian!

    Salam sejahtera,

    Dedy Suardi
    Sanggar Protagon Ciburial Dago Pakar Bandung.

  • keren abiaz……….
    klo seperti ini terus didunia kita bakalan lebih canggih…..

    hhuuffzzzz………….. benar-keren…..

    mannnnttttaappp………..
    ckckckckckkkkkkk…

    kira-kira ada nggak ya situs seperti itu lagi…..
    jadi kepengen ne….

  • Subhanallah kalo memang ada planet baru itu 20% artinya ada kehidupan makhluk luar angkasa yang hidup di sana… seperti banyak nya fenomena** penampakan benda luar angkasa atau yang kita sebut dengan ufo…